Skip to main content

Cara Factory/Hard Reset Samsung Galaxy M10

Welove.id - Di jaman sekarang ini banyak sekali pabrikan ponsel yang selalu merilis berbagai smartphone dengan kualitas bermacam - macam dan tampilan yang sangat menarik perhatian.
Salah satunya yaitu dari Pabrikan Samsung, yang mana telah banyak meliris smartphone terbarunya di tahun 2019 ini, dengan berbagai varian.

Cara Factory/Hard Reset Samsung Galaxy M10 Terbaru


Samsung Galaxy M10


Samsung Galaxy M10 adalah Android smartphone yang diproduksi oleh Samsung Electronics dan memiliki banyak peminatnyan, di karenakan harganya super terjangkau dan merupakan smartphone super waw.

Untuk cara meng-reset atau hard reset smartphone ini, berikut di bawah ini caranya...

Cara Hard Reset dan Reset Galaxy M10


Cara ke 1...

Hard Reset Samsung Galaxy M10


Metode ini bisa dicoba jika perangkat Anda dalam keadaan terkunci (lupa pola, PIN, Password). Bahkan untuk mematikan perangkat Anda perlu memasukkan kode kunci yang sudah dibuat. Nah, untuk melakukan hard reset Samsung Galaxy M10, ikuti langkah-langkah berikut ini :

1. Pertama, matikan perangkat dengan menekan tombol power + volume bawah.
2. Setelah perangkat dalam kondisi mati, selanjutnya dengan cara menekan Tombol Volume atas + Tombol Power secara bersamaan kemudian tahan selama beberapa saat sampai muncul logo Samsung di layar.
3. Jika muncul gambar robot Android dengan tulisan “No Command”, ketuk layar untuk melanjutkan.
4. Setelah berhasil masuk ke Recovery mode, arahkan highlight ke menu wipe data/factory reset, kemudian pilih Yes untuk konfirmasi.
5.Jika proses reset sudah selesai, pilih reboot system now.
6. Perangkat akan melakukan booting dan Semua data dan pengaturan akan kembali seperti dari pabrik.


Cara ke 2...

Factory Reset Samsung Galaxy M10


1. Pertama, buka Setting perangkat Samsung Anda
2. Pilih General Management
3. Selanjutnya ketuk menu Reset, kemudian pilih Factory Data Reset
4. Setelah itu ketuk tombol Reset dan pilih tombol Delete All
5. Tunggu prosesnya selama beberapa saat.
6. Jika sudah, maka Samsung Galaxy M10 akan kembali ke setelan awal.


Catatan :
Pastikan semua file atau data yang di maksud penting dan ada di smartphone di pindahkan atau di cadangkan ke memori sd, agar tidak terhapus, saat reset di lakukan.

Dan demikianlah, Cara Reset Smartphone Samsung Galaxy M10, yang semoga bermanfaat dan berguna bagi para pembaca semuanya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar